Kamis, 08 Maret 2012

1 perempuan cedera dan 30 unit bangunan jadi abu

1 perempuan cedera dan 30 unit bangunan jadi abu Jakarta-Yustisi.com: 
Kebakaran lagi-lagi melanda kawasan pemukiman padat penduduk di Tambora, Jakarta Barat, Rabu (25/5) siang. Informasi menyebutkan, perempuan tua cedera dan 30 unit bantunan di RT 03 RW 03, Angke, Tambora, Jakarta Barat, hangus jadi abu dan arang.
“Titik kebakaran di perumahan dekat masjid ,” kata warga sekitar kepada Yustisi.com di lokasi kebakaran, Rabu (25/5).
Pengamatan di lokasi kebakaran, warga sekitar yang rumahnya berdekatan dengan lokasi kebakaran bergotong royong memadamkan api, karena mereka takut tempat tinggal mereka juga ikut terbakar.
Kepala Suku Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Barat Endang Choiriudin di lokasi kebakaran mengatakan,  30 unit armada pemadam kebakaran diterjunkan ke lokasi kebakaran.
“Diperkirakan ada 30 rumah yang terbakar, namun itu masih perkiraan, karena masih upaya proses pemadaman,” tambah Endang.
Menurut Endang, lokasi  yang padat penduduk membuat petugas pemadam sulit  menjangkau api. wah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar